perskpknews.com – Jembrana
Telah berlangsung Rakernis T.A. 2023 dari Kabaharkam Polri yang bertemakan “Sinergi Berkelanjutan Fungsi Harkamtibmas dalam Pengamanan Pemilu 2024 Guna Mewujudkan Indonesia Maju.” Kegiatan tersebut di laksanakan secara virtual melalui platform Zoom Meeting dan berlangsung dari pukul 10.30 hingga 18.40 Wita, “Selasa (12/9/23).
Hadir dalam acara tersebut dari sejumlah tokoh penting, antara lain, Kapolres Jembrana, AKBP I Dewa Gde Juliana, S.H, S.I.K, M.I.K. bersama Pejabat Utama (PJU) Polres Jembrana dan Perwira beserta anggota Polres Jembrana yang berjumlah 20 orang.
Dalam
Rangkaian kegiatan tersebut meliputi berbagai acara, seperti pementasan Tari Sri Kayun, tayangan video kegiatan-kegiatan Baharkam Polri, serta sambutan dari Kabaharkam Polri, Komjen Pol. Dr. H. Mohammad Fadil Imran, M.Si., yang mengungkapkan tujuan Rakernis ini adalah untuk memperkuat pengamanan Pemilu 2024 dan melahirkan program-program prioritas.
Dalam kesempatannya Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., “juga memberikan arahan penting dalam acara tersebut, mencermati tantangan global saat ini seperti perang Rusia-Ukraina, dampak fenomena El Nino, dan masalah inflasi. Selain itu, ia menekankan pentingnya meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri dan mempersiapkan diri dalam menghadapi pemilu dan pemilihan serentak 2024., “Kata Kapolri pada pembukaan Rakernis.
Pada kesempatan tersebut, juga di berikan penghargaan kepada personel/anggota Polri yang berprestasi, dan Kabaintelkam Polri, Komjen Pol. Drs. Suntana, M.Si., berbicara tentang strategi penanganan pemilu 2024, mengingat pentingnya menghindari konflik dan penyebaran berita palsu.
Materi dari Karobinops SOPS Polri, Brigjen Pol. Auliansyah Lubis, S.I.K., M.H., membahas agenda nasional dan internasional, serta strategi Polri dalam menghadapi pemilu 2024. Selama kegiatan berlangsung Kegiatan berakhir dengan sesi foto bersama dan penyerahan cinderamata.
Selama seluruh kegiatan berlangsung, suasana tetap aman dan lancar, menunjukkan komitmen dan profesionalisme anggota Polres Jembrana dalam mendukung pengamanan Pemilu 2024. Semoga sinergi antara Polri dan masyarakat dapat membawa Indonesia menuju masa depan yang lebih baik.
(Sby/Hms jbr)