perskpknews.com – Jembrana
Hari ini, Polres Jembrana telah sukses melaksanakan Pelatihan Fungsi Teknis Humas yang di hadiri oleh para pejabat penting dan peserta yang bersemangat. Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan personel dalam bidang fungsi teknis Humas.
Acara ini berlangsung pada hari Selasa, tanggal 12 September 2023, pukul 09.00 Wita di Rupatama Polres Jembrana. Beberapa tokoh penting yang hadir dalam kegiatan ini antara lain Kabag SDM Polres Jembrana, KOMPOL Machfud Didik Wiratmoko, S.H., M.M., Kasi Humas Polres Jembrana, AKP I Komang Mulyadi, S.H., serta PS. Kasubbagdalpers Ipda Cita Dharma Mulya Suciati, S.Tr.K, beserta perwakilan dari Bagian SDM, Bamin. Tidak hanya itu, kegiatan ini juga di ikuti oleh 15 peserta latihan fungsional Humas yang bersemangat.
Dalam kegiatan ini di sampaikan melalui
“Sambutan dari Kabag SDM Polres Jembrana, KOMPOL Machfud Didik Wiratmoko, S.H., M.M, “menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua peserta dan anggota yang berpartisipasi dalam kegiatan pelatihan ini. Ia menjelaskan bahwa pelatihan ini merupakan bagian dari program pimpinan di tingkat Mabes, Polda, dan Polres untuk meningkatkan kemampuan personel dalam bidang fungsi teknis Humas. Materi pelatihan ini disampaikan oleh narasumber dari Sihumas yang sebelumnya telah menjalani pelatihan pada tanggal 11 September 2023 di Polda Bali. Kabag SDM berharap para peserta dapat mengikuti pelatihan ini dengan baik dan mengambil nilai positif untuk mempersiapkan diri dalam melaksanakan tugas ke depan.
Selama pelatihan, para peserta mendapatkan pemahaman mendalam mengenai dasar hukum, struktur kehumasan, pembentukan biro dan subdit multimedia, urusan produksi kreatif seperti Instagram, tugas terkait Videotron dan multimedia, serta pentingnya diseminasi informasi digital media sebagai mitra strategis.
Kegiatan pelatihan ini berjalan dengan tertib, aman, dan lancar, dan telah selesai pada pukul 10.00 Wita.
Pelatihan tersebut bertujuan untuk meningkatkan Fungsi Teknis Humas ini di harapkan akan memberikan bekal berharga kepada peserta dalam melaksanakan tugas mereka di lapangan, khususnya dalam hal-hal terkait dengan fungsi teknis Humas. Semoga pengetahuan yang di dapatkan pada pelatihan ini dapat memberikan kontribusi positif bagi keberhasilan tugas-tugas Humas ke depannya di wilayah Jembrana.
(Sby/Hms jbr)