Polres Buleleng Memperingati Hari Sumpah Pemuda Ke – 95 Tahun 2023

 

perskpknews.com
Buleleng,
Bertepatan tanggal 28 Oktober 2023 di Mapolres Buleleng dilaksanakan Upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke – 95 selaku Inspektur Upacara Kabag Ops Polres Buleleng Kompol I Nyoman Wiranata, S.H., dan perangkat pejabat upacara dari Polsek Celukan Bawang.

Hadir pula dalam kegiatan ini PJU Polres Buleleng, Kapolsek Jajaran dan Perwira, Bintara beserta ASN Polres Buleleng.

 

Dalam upacara ini dilakukan Pengibaran Bendera Merah Putih Dipimpin oleh Komandan Upacara Ipda Nengah Wijana, S.H., dilanjutkan Pembacaan teks pancasila, Pembacaan teks pembukaan uud 1945, dan Pembacaan teks kongres pemuda tahun 1928, sebagai wujud semangat jiwa patriotisme dalam menyatukan visi kebangsaan dalam Sumpah Pemuda 1928 yang melahirkan sebuah komitmen kebangsaan yaitu bertumpah darah satu tanah air Indonesia, berbangsa satu bangsa Indonesia, dan menjunjung bahasa persatuan bahasa Indonesia.

 

Amanat Mentri Pemuda dan Olahraga Indonesia yang bacakan oleh Inspektur upacara bahwa pada intinya Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95 Tahun 2023 mengusung tema “Bersama Majukan Indonesia” dengan logo HSP ke-95 yang bermakna membentuk stilasi barisan manusia yang menyimbolkan kolaborasi dan warna-warni menunjukkan keanekaragaman suku, bahasa, dan budaya. Heterogenitas tersebut sebagai sumber kekuatan dalam memajukan Indonesia.

 

Jadikan momentum peringatan Hari Sumpah Pemuda ke – 95 ini sebagai momentum membangkitkan semangat kolaborasi dalam memajukan negeri. Semoga Tuhan yang Maha Esa senantiasa memberikan kekuatan kepada kita.

 

 

Sby